Wisata Goa Pindul Masa Pandemi – Membahas soal wisata Jogja memang tidak akan ada habisnya. Tahun demi tahun akan terus bermunculan wisata baru yang mempunyai daya tarik dan keunikan sendiri. Potensi alam yang menjanjikan akan keindahannya membuat kota Jogja ini tak kan bisa terlupakan. Konon katanya kalau sudah pernah ke Jogja, mereka akan selalu balik lagi untuk menikmati suasana Jogja.

Tak terkecuali wisata Jogja yang sudah ada sejak lama ini yang selalu ramai di kunjungi setiap harinya. Destinasi ini merupakan salah satu paket tour Jogja yang recommended untuk di coba, namanya adalah Goa Pindul. Terletak di Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul. Dengan arah dan kondisi jalan yang sudah bagus, kamu akan mudah untuk menjangkaunya.

Untuk di masa pandemi seperti ini semua wisata harus memenuhi protokol kesehatan, demi menghindari wabah covid-19. Seperti halnya paket tour Jogja Goa Pindul ini yang memberikan aturan bagi wisatawan yang hendak berkunjung. Baik wisatawan maupun orang yang bertugas wajib mematuhi aturan yang sudah di persiapkan.

Peraturan yang wajib di jalankan sebelum masuk paket tour Jogja Goa Pindul ini sama halnya dengan destinasi wisata yang lain. Seperti penggunaan masker, tes suhu tubuh, cuci tangan dengan sabun dan lakukan jaga jarak. Selain itu kurangi menyentuh benda-benda umum maupun wajah kamu sendiri.

Hal lain yang perlu di ketahui, pengunjung yang masuk ke paket tour Jogja Goa Pindul dibatasi. Untuk menghindari kerumunan yang begitu banyak, sehingga pengunjung perhari hanya menerima kurang lebih 100 orang. Maka jika kamu hendak berwisata disana, usahakan datang lebih awal agar mendapatkan tiket.

Harga Tiket Masuk Goa Pindul

Harga tiket masuk paket tour Jogja Goa Pindul di kenakan biaya Rp 10.000/orang. Selain itu untuk menikmati wisata ini ada beberapa pilihan tujuan wisata yang bisa kamu pilih. Harga dari masing-masing wisata berbeda tiap kali untuk masuk, tergantung dengan durasi penyusurannya. Jika bingung untuk menentukan, sebaiknya tanyakan kepada petugas lokasi recommended yang sering di kunjungi wisatawan.