Sudah sejak lama jika Jogja jadi destinasi liburan favorit di Indonesia. Mempunyai banyak tujuan liburan yang menyenangkan dan berbagai kuliner khas, Yogyakarta memang tepat disebut sebagai permatanya pulau Jawa. Seperti kata Kla Project di lagu Yogyakarta, kota pendidikan ini selalu punya alasan untuk mengajak siapapun datang dan kembali. Tak heran kalau akhirnya paket wisata ke Jogja selalu laris manis diburu wisatawan.

Tak peduli dari manapun anda berasal, jenis kelamin atau latar belakang dan usia, paket wisata ke Jogja bisa dinikmati siapapun. Anda bisa bebas memilih mau liburan menikmati keindahan alam Yogyakarta, situs-situs budaya dan sejarah atau sekedar berbelanja dan menyantap kuliner di pusat kota. Berbagai hal yang efisien inilah membuat Jogja memang tak pernah sepi dari turis.

Kalau anda termasuk yang saat ini tengah merencanakan liburan dan ingin ke Yogyakarta, ada beberapa hal yang wajib anda perhatikan. Hal paling penting adalah perihal transportasi menuju dan di Jogja serta tempat untuk menginap.

 

Tiket dan Akomodasi di Jogja

 

Untuk menuju Jogja, ada banyak sekali caranya. Anda bisa melakukan perjalanan darat menggunakan kereta api, bus malam dan kendaraan pribadi. Dan untuk anda yang jauh di luar pulau, pilihan naik pesawat terbang adalah yang paling tepat. Berikut ini adalah ulasannya untuk anda:

  1. Pesawat Terbang

 

Sebagai daerah wisata, Yogyakarta ditopang oleh bandara utama yakni Bandara Internasional Adisucipto. Meskipun ukuran bandaranya mungil, Adisucipto melayani penerbangan domestik dan luar negeri seperti dari Malaysia serta Singapura. Berbagai kota pun terhubung langsung ke Adisucipto seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar dan Balikpapan.

 

  1. Bus

 

Terminal bus utama di Yogyakarta adalah Giwangan dan melayani hampir perjalanan reguler ke seluruh kota besar di pulau Jawa seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya. Anda bisa mengecek harga tiket bus ke Jogja di terminal masing-masing yang begitu terjangkau mulai puluhan hingga ratusan ribu rupiah.

 

  1. Kereta Api

 

Salah satu transportasi umum yang banyak digunakan ke Jogja adalah kereta api. Ada dua stasiun besar yakni yang utama di stasiun Tugu serta penunjang di Lempuyangan. Hampir seluruh jalur baik utara atau selatan Jawa dihubungkan oleh Yogyakarta sehingga anda tak perlu khawatir. Bahkan saat tiba di stasiun anda tak perlu bingung, karena biasanya para penyedia paket wisata ke Jogja akan menjemput anda lantaran kedua stasiun relatif ada di pusat kota.

 

Setelah urusan transportasi menuju Jogja beres, maka hal berikutnya adalah mengenai penginapan. Anda bisa bicarakan dengan penyedia paket wisata ke Jogja soal tempat istirahat entah mau di hostel, homestay atau bahkan hotel bintang lima. Tentu saja tarif permalam yang disediakan akan berbeda-beda.

 

Rencana Tepat Untuk Liburan Asyik

 

Seperti lazimnya tempat liburan, Jogja juga menawarkan berbagai hal. Anda yang menyukai wisata alam maka bisa memilih beragam pantai indah di kabupaten Gunungkidul, wisata alam mulai pantai dan bukit di kabupaten Bantul atau gardu pandang memukau di kabupaten Kulon Progo. Bahkan beberapa penyedia paket wisata ke Jogja kadang mengajak anda berkunjung menyaksikan sisa keganasan gunung Merapi.

Jangan lupakan juga mengenai perhitungan budget supaya setelah liburan selesai anda tidak bingung karena pengeluaran membengkak. Kami sebagai penyedia paket wisata ke Jogja bisa menyesuaikan konsep liburan anda sesuai dengan anggaran yang anda miliki. Karena memang Jogja adalah lokasi yang bisa dinikmati siapapun entah memiliki dana lebih atau pas-pasan. Jadi, kapan mau ke Jogja?